Beasiswa Penuh S2 dan S3 di Turki

Home / Info Beasiswa / Beasiswa Luar Negeri / Beasiswa Penuh S2 dan S3 di Turki

Ini dia kesempatan yang ditunggu-tunggu dari Pemerintah Turki. Otoritas tersebut menawarkan beasiswa penuh di Turki untuk S2 dan S3 kepada pelajar internasional. Dengan Turkiye Scholarship, pelajar dari luar Turki bisa menempuh pendidikan gelar master dan doktor (PhD).

Pilihan universitas dan program studi yang bekerja sama dengan Turkiye Scholarship lihat di Universities – Turkiye Burslari Scholarship. Mayoritas program studi pada berbagai universitas di Turki diajarkan dalam bahasa Inggris. Namun, beberapa jurusan dan universitas menawarkan program dalam bahasa Inggris, Perancis, atau Arab. Pelamar yang ingin studi dalam bahasa-bahasa tersebut harus memiliki sertifikat internasional yang diakui. Sertifikat ini membuktikan kemampuan pelamar dalam berbahasa.

Cakupan dan Nilai Beasiswa

Beasiswa penuh di Turki mencakup berbagai item berikut.

  • Tunjangan sebesar 300 USD per bulan untuk S2 dan 400 USD untuk S3 (PhD).
  • Akomodasi berupa asrama universitas tanpa biaya sewa.
  • Pembebasan biaya kuliah (tuition).
  • Asuransi kesehatan.
  • Kursus bahasa Turki (bagi yang tidak memiliki sertifikat) selama satu tahun. Mahasiswa program non-bahasa Turki juga harus mengambil kursus ini.
  • Biaya perjalanan pulang-pergi Indonesia – Turki.

Kriteria Penerimaan

Agar bisa dipertimbangkan sebagai penerima beasiswa penuh di Turki ini, pelamar harus memenuhi kriteria berikut.

  • Memenuhi syarat kualifikasi (GRE, GMAT, TOEFL, DELF, YDS, ALES, dan lain-lain) yang diatur oleh masing-masing program studi di universitas yang dipilih pelamar.
  • Untuk S2, harus lahir tidak lebih awal dari 1 Januari 1987. Untuk S3, harus lahir tidak lebih awal dari 1 Januari 1982.
  • Telah lulus dari jenjang pendidikan yang jadi syarat jenjang pendidikan yang dilamar (misalnya, telah lulus S1 untuk melamar S2). Peserta yang bisa lulus pada tahun ini juga bisa melamar.
  • Bukan warga negara atau bekas warga negara Turki.
  • Pelamar tidak boleh sedang terdaftar dalam program akademik di Turki pada tingkat yang mereka lamar.
  • Pelamar memenuhi pencapaian akademik yang disyaratkan program yang mereka lamar.
  • Memiliki pencapaian sosial.
  • Tidak memiliki masalah kesehatan yang bisa menghambat studi.
  • Tidak sedang studi di Turki.

Kriteria Seleksi

Seleksi beasiswa penuh di Turki ini berdasarkan rekam jejak akademik dan proses wawancara. Tukiye Scholarship merupakan program yang berdasarkan kesuksesan akademik pelamar. Kriteria tersebut dibuktikan melalui:

  • IPK (diploma grade)
  • IPK (general average grades atau GPA) yang diperoleh sampai periode terakhir.
  • Hasil ujian masuk universitas (jika ada)
  • International Test Score (jika disyaratkan)
  • Penilaian akademik lainnya

Pelamar harus memenuhi syarat persentase (%) yang bisa dilihat pada Assessment and Selection.

Dokumen Persyaratan

Berikut ini berkas syarat umum Turkiye Scholarship:

  • Pendaftaran online
  • Ijazah S1 atau S2 atau dokumen yang membuktikan pelamar merupakan mahasiswa S1 atau S2 tahun terakhir yang akan lulus
  • Transkrip akademik
  • Kartu Identitas yang sah (misalnya paspor)
  • Foto paspor
  • Sertifikat kemampuan berbahasa

Pelamar harus mengecek syarat khusus pada program studi yang dipilih.

Proses Pendaftaran

Seluruh proses pendaftaran hanya diterima melalui sistem aplikasi online di www.turkiyeburslari.gov.tr dimana pelamar akan mengisi informasi dan mengunggah dokumen persyaratan. Dalam proses ini, pelamar diminta:

  • Membuka sistem aplikasi online di website tersebut
  • Membuat akun dengan memasukkan alamat email dan membuat password.
  • Log in ke dalam sistem dan melengkapi formulir pendaftaran.
  • Mengunggah dokumen-dokumen yang disyaratkan.

Sistem pendaftaran online tersebut akan otomatis menampilkan universitas dan jurusan yang ditawarkan, dimana pelamar bisa memilih berdasarkan latar belakang pendidikan mereka. Pelamar hanya bisa memilih dari apa yang  ditampilkan tersebut, tidak bisa yang lain.

Batas pendaftaran beasiswa penuh di Turki ini tanggal 17 Februari 2017. Mohon pelajari juga informasi selengkapnya di Turkiye Scholarships for International Student.