Site icon Info Beasiswa

Beasiswa S2 dan S3 di Khon Kaen University, Thailand

Beasiswa S2 dan S3 di Khon Kaen University disediakan oleh ASEAN GMS (Greater Mekong Subregion), beasiswa penuh untuk S2 dan S3. Program ini untuk mengembangan sumber daya manusia sebagai jantung pembangunan nasional.

Khon Kaen University berdiri sejak 1964 dan jadi salah satu universitas terkemuka di Thailand. Institusi tersebut memiliki lebih dari 40 ribu mahasiswa dengan 39 program internasional yang mencakup berbagai disiplin ilmu. Lebih jauh tentang universitas ini lihat di KKU – International Relations Division.

Program Studi

Ada banyak program studi yang ditawarkan dalam beasiswa ASEAN GMS di Khon Kaen University. Program jenjang pendidikan yang ditawarkan ialah Master’s Degree, Higher Graduate Diploma Degree, dan Dcotoral Degree. Rincian jurusan, semester, dan kategori studi (reguler atau internasional), yang berlaku pada beasiswa ASEAN GMS, lihat di Course List .pdf. Berikut fakultas yang tersedia.

Cakupan dan Nilai Beasiswa

Beasiswa ASEAN GMS terbagi menjadi Tipe 1 (Full Scholarshi), Tipe 2 (Partial Scholarship), dan Tipe 3 (Full Scholarship with Internal Matching Fund). Pada dasarnya, komponen serta nilai beasiswa sama saja, namun, pada Tipe 2 dan Tipe 3 biaya akomodasi dan biaya hidup disediakan oleh lembaga yang berbeda. Berikut cakupan dan nilai beasiswa tersebut.

Kriteria Penerimaan

Beasiswa ASEAN GMS berlaku bagi pelamar yang memenuhi kriteria berikut.

Berkas Persyaratan dan Proses Pendaftaran

Secara umum, berikut berkas-berkas yang harus disiapkan:

Berkas dirangkap dua dengan foto dan tanda tangan pada seitap halamannya. Berkas dikirim langsung atau lewat pos ke alamat:

Mr. Isara Suriyagul Na Ayudhaya
International Relations Division
Khon Kaen University
4th Floor, Bimala Kalakicha Building
123 Mittraphab Road, Muang Khon Kaen
Khong Kaen 40002, Thailand

Berkas diterima panitia paling lambat tanggal 28 April 2017. Jam kerja hari Senin – Jumat pukul 09.00 – 12.00 dan 13.00 – 16.30. Informasi selengkapnya lihat di Announcement – KKU ASEAN GMS .pdf dan website sumber: KKU Scholarships – ASEAN GMS.

Exit mobile version