Beasiswa S1 di Universitas Bakrie

Beasiswa S1 di Universitas Bakrie bisa ditempuh melalui program Jalur Rapor Universitas Bakrie. Jalur ini merupakan program penerimaan mahasiswa baru tanpa tes tertulis melalui evaluasi nilai rapor. Peserta yang memenuhi syarat nilai yang ditentukan mendapatkan Beasiswa Unggulan, Beasiswa Gemilang, Beasiswa SMK&KUB dan Beasiswa Cemerlang Universitas Bakrie. Adapun peserta yang dapat mengikuti program ini adalah siswa/i lulusan SMA/SMK/MA dengan tahun lulusan 2016 & 2017.

Biaya Semester Pertama:

Universitas Bakrie mempunyai empat skema beasiswa diantaranya adalah :

Unggulan

Bebas biaya Sumbangan Prasarana Pendidikan (SPP), Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP), dan biaya Satuan Kredit Semester (SKS).

SMK&KUB

Bebas biaya Sumbangan Prasarana Pendidikan (SPP), dan Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP) Potongan SKS 15%.

Gemilang

Bebas biaya Sumbangan Prasarana Pendidikan (SPP).

  • Beasiswa ini diberikan kepada calon mahasiswa baik dari SMA/SMK dengan nilai rata-rata rapor 7. atau mengikuti Ujian Saringan Masuk Mandiri universitas Bakrie dengan tanggal tes yg di tentukan oleh Universitas Bakrie.

Cemerlang

Bebas biaya Sumbangan Prasarana Pendidikan (SPP).

  • Untuk memperoleh Beasiswa cemerlang calon mahasiswa dapat mengikuti Ujian Saringan Masuk melalui Ujian Saringan Masuk Mandiri universitas Bakrie, Computer Based Test UMB-PTS dan Jalur Rapor sesuai pada tanggal yang sudah ditentukan oleh P-SPMBN dan Universitas Bakrie

Link Pendaftaran

Universitas Bakrie
Kawasan Rasuna Epicentrum
Jl.H.R.Rasuna Said Kav C-22
Kuningan – Jakarta 12920

Wiwit & Nita
P: (021) 526 1448 (ext. 175/154)
admisi@bakrie.ac.id

Tinggalkan pesan