Beasiswa Summer School di University of Pardubice, Republik Ceko

Hai Sobat Beasiswa.ID! Kali ini Beasiswa.ID membawa informasi beasiswa yang mungkin bisa mengisi waktu kamu di liburan tengah tahun nanti. Beasiswa kali ini merupakan beasiswa yang diadakan oleh University of Pardubice dalam program Beasiswa Summer School di Republik Ceko. Nantinya para peserta akan mempelajari Studi Tata Kelola dan Ilmu Kimia sambil bertemu dengan banyak teman-teman baru.

WAKTU PELAKSANAAN : 7 Juli s/d 6 Agustus 2019

TEMPAT : University of Pardubice, Republik Ceko

TEMA SUMMER SCHOOL YANG DITAWARKAN:

  1. Life is Chemistry, yang dibagi dalam beberapa topik utama yaitu: chemistry, chemical technology, material science
  2. Smart Governance, yang dibagi dalam topik mingguan yaitu:
    • Minggu pertama: Meet and greet. Economics and Administration
    • Minggu kedua: Economics and Administration
    • Minggu ketiga: Transportation & Healthcare
    • Minggu keempat: Intercultural Society

Baca Juga : Beasiswa Kursus dari Kemendikbud RI

CAKUPAN BEASISWA:

Biaya studi, akomodasi dan makanan. Para peserta akan tinggal di asrama kampus selama pelaksanaan summer school. Bagi yang memilih tema Smart Governance akan dikenakan biaya pendaftaran sebesar €100.

Kuota beasiswa yang ditawarkan sebanyak 28 beasiswa.

KEGIATAN YANG AKAN DILAKUKAN (setiap hari):

  • Sarapan
  • Studi selama 2 s/d 2,5 jam
  • Makan siang
  • Kegiatan grup (studi lapangan, olahraga, games, dll)
  • Makan malam
  • Waktu bebas
    Selain itu terdapat studi lapangan saat weekend ke Karlštejn castle dan ke pegunungan di Ceko.

PERSYARATAN:

  1. Merupakan mahasiswa dari semua negara, yang telah menyelesaikan 1 s/d 4 tahun studi.
  2. Bagi yang memilih tema Life is Chemistry, peserta berasal dari bidang Kimia, Ilmu Material atau Teknologi Kimia.
  3. Membuat motivation letter mengenai salah satu topik berikut: “Smart Governance” atau “Life is Chemistry”

CARA MENDAFTAR:

Untuk mendaftar program ini, pelamar dapat mendaftarkan diri dengan mengisi formulir secara online pada link berikut: https://www.upce.cz/

Baca Juga : Beasiswa S1 dan S2 di Korea National University of Arts, Korea

Batas waktu pendaftaran sampai dengan 30 APRIL 2019

Pihak Beasiswa.ID hanya membantu menyebarkan informasi beasiswa yang ada. Apabila ada yang di tanyakan mengenai Beasiswa Summer School, anda bisa menghubungi kontak berikut :
Email: international@upce.cz
Sumber Website Resmi: https://www.upce.cz/

Selamat mencoba dan Semoga berhasil!